google-site-verification: googlef56b9cdddc8fca70.html Jatinangor National Park, Jans Park Sumedang: Daya Tarik, Lokasi, Tarif - Quill Emas

Jatinangor National Park, Jans Park Sumedang: Daya Tarik, Lokasi, Tarif

     Jatinangor National Park, Jans Park Sumedang: Daya Tarik, Lokasi, Tarif- Kota Sumedang adalah salah satu kota yang ada di Provinsi Jawa Barat. Kota ini memiliki julukan Kota Buludru karena kota ini merupakan kota paling bersih dan indah se-Indonesia pada tahun 1960-an. Kota ini menarik untuk dibahas karena di kota ini menyimpan berbagai destinasi yang menarik.

    Pada kesempatan kali ini quillemas.com menuliskan salah satu destinasi yang menarik di Kota Buludru ini. Destinasi yang dibahas kali ini adalah destinasi wisata yang menarik di Kota Sumedang yang recomended untuk mengisi waktu liburan Anda. Mari simak informasinya di bawah ini!!!

Jatinangor National Park, Jans Park Sumedang picture by @ajeng_usa_id
    Jans Park merupakan singkatan dari Jatinangor National Park. Jans Park ini adalah salah satu wisata yang ada di Kota Sumedang yang menarik untuk dibahas. Hal ini karena tempat wisata yang satu ini merupakan tempat wisata yang asik dan seru.

    Jans Park adalah salah satu tempat wisata yang recomended di Kota Sumedang. Tempat wisata ini adalah tempat yang asik digunakan untuk mengisi liburan bersama keluarga, saudara, maupun teman-teman Anda. Tempat ini juga menyediakan berbagai wahana yang menarik untuk Anda.

Daya Tarik Jatinangor National Park Sumedang

    Jatinangor National Park atau yang sering disebut Jans Park adalah tempat wisata yang ada di Kota Sumedang. Wisata ini berada di lokasi yang cukup strategis sehingga mudah untuk ditemukan dan dikunjungin. Tempat wisata ini beralamatkan di Hegarmanah, Kec. Jatinangor, Kabupaten Sumedang.

Jatinangor National Park, Jans Park Sumedang picture by @gitawuland
    Jans Park adalah tempat wisata yang menarik di Kota Sumedang. Tempat wisata ini merupakan tempat wisata yang mulai beroperasi pada tanggal 18 November 2022. Meski belum terlalu lama beroperasi, tempat wisata ini berhasil menarik perhatian banyak orang untuk mengisi liburan mereka di tempat ini.

    Tempat wisata yang satu ini memiliki area yang cukup luas dan keren. Dengan tempatnya yang luas, Jans Park ini menjadi tempat yang nyaman untuk mengisi liburan bareng keluarga, saudara, teman-teman Anda, atau siapa saja, karena di sini merupakan tempat yang cocok untuk semua kalangan, mulai dari anak-anak sampai orang dewasa. Selain itu, Jans Park ini juga memilliki view yang menarik dan akan membuat betah siapapun yang berada di sini.

    Jans Park memiliki design yang menarik. Setiap sudut tempat wisata ini didesign cantik sehingga dapat Anda manfaatkan untuk spot foto yang instagramable. Tak hanya itu, tempat ini juga menyajikan berbagai koleksi bunga yang cantik yang menambah daya tarik tempat wisata di Kota Sumedang ini. Dengan tempat yang menarik ini, Jans Park ini cocok jika dijuluki disneylandnya Sumedang.

    Wisata ini tidak hanya menyediakan tempat liburan saja. Selain menjadi tempat yang cocok untuk liburan, tempat ini juga merupakan wisata edukasi. Tempat ini sering kali dijadikan tempat recreasi sekaligus sebagai tempat pembelajaran sekolah-sekolah yang ada di Kota Sumedang dan sekitar.

Jatinangor National Park, Jans Park Sumedang picture by @gitawuland
    Selain menyediakan tempat yang keren, Jans Park juga menawarkan berbagai macam wahana yang menarik dan seru. Wahana yang ditawarkan oleh Jans Park ini cukup beragam dan menarik. Setiap wahana yang ada di Jans Park ini pasti melengkapi liburan Anda dan menambah keseruan Anda ketika berada di tempat ini.

Lokasi Jatinangor National Park Sumedang

    Jatinangor National Park adalah tempat wisata yang berada di tempat yang cukup strategis. Wisata ini berada di Hegarmanah, Kec. Jatinangor, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat 45363. Lokasi inii cukup strategis dan mudah untuk dikunjungi.

Jam Buka Jatinangor National Park Sumedang

    Jatinangor National Park adalah tempat wisata di Kota Sumedang yang buka setiap hari. Dengan begitu Anda dapat mengunjungi tempat wisata yang satu ini ketika weekend mapun weekday. Berikut ini jam operasional wisata Jatinangor National Park:

Hari

Jam Buka

Jumat

08.00–17.00

Sabtu

08.00–18.00

Minggu

08.00–18.00

Senin

08.00–17.00

Selasa

08.00–17.00

Rabu

08.00–17.00

Kamis

08.00–17.00


Wahana Jatinangor National Park Sumedang
    Selain menyediakan tempat rekreasi dan edukasi yang menarik, tempat wisata di Kota Sumedang ini juga memiliki wahan yang seru. Wahana yang ada di tempat wisata ini cukup beragam dan pastinya menambah keseruan liburan Anda di tempat wisata ini. Berikut ini beberapa wahana yang ada di Jatinangor National Park:
  • Rainbow Slide
  • Rumah Hantu
  • Bianglala
  • Flying Tower
  • Kora-kora
  • Ontang-anting
  • Mega Disco
  • The Mummy
  • Scooter/ Bombom Car
  • Rabbit Park
  • Instana Balon
  • Trampolin
  • Komedi Putar
  • Kolam Renang
  • VR
  • Flying Bee
  • Mini Zoo
  • Water Ball
  • ATV
Jatinangor National Park, Jans Park Sumedang picture by @gitawuland
Tarif Jatinangor National Park Sumedang
    Jatinangor National Park Sumedang ini adalah tempat wisata yang memiliki tarif terjangkau. Untuk tiket memasuki wisata yang menarik ini, Anda hanya perlu membayar Rp30.000,00 pada weekday dan Rp40.000 pada saat weekend. Oh iya, saat ini Jatinangor National Park sedang ada promo yang berlaku sampai tanggal 30 Juni 2024. Apa sih promonya? Berikut ini promo yang ditawarkan Jatinangor National Park:

Tarif Wisata Jans Par

Tiket Masuk

Weekday

Rp30.000,00

Weekend

Rp40.000,00

Promo/ Paket Hemat(tiket masuk+19 wahana)

Weekday

Rp90.000,00

Weekend

Rp100.000,00

Bagi Anda ingin mengetahui informasi terbaru dan lebih lanjut tentang wisata Jatiangor National Park, Anda dapat mengunjungi instagram @janspark.official.
Jatinangor National Park, Jans Park Sumedang picture by @ajeng_usa_id
Jatinangor National Park, Jans Park Sumedang picture by @gitawuland
Jatinangor National Park, Jans Park Sumedang picture by @ajeng_usa_id
Demikian informasi yang dapat quillemas.com tulis tentang Jatinangor National Park, Jans Park Sumedang: Daya Tarik, Lokasi, Tarif. Kunjungi juga artikel kami lainnya. Terima kasih telah mengunjungi blog quillemas.com. Semoga bermanfaat.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel